Ekspedisi Tapal Batas : Menyapa Tepian Indonesia

Daerah perbatasan merupakan wilayah yang sangat rawan dalam konteks kebangsaan. Hal ini dikarenakan, adanya pengaruh yang kuat dari negara tetangga baik dari segi ekonomi, politik, sosial, dan budaya. Persoalan yang kemungkinan terjadi antara lain, ketergantungan ekonomi dengan negara tetangga, dominasi politik negara tetangga, bahkan hadirnya transaksi kejahatan (Ganja, penyelundupan manusia, illegal logging, dll) yang dapat melunturkan ideologi bangsa.

Sebagai salah satu bentuk partisipasi mahasiswa dalam menjaga keutuhan Negara Kesatuan Republik Indonesia, Komunitas anakUntad bekerjasama dengan Ikatan Pelajar Mahasiswa Kabupaten Nunukan mempersembahkan Ekespedisi Tapal Batas. Kegiatan yang mengusung tema “Menyapa Tepian Indonesia” rencananya akan dilaksanakan pada bulan Maret 2015 mendatang.
Moh. Tofan Saputra mengungkapkan bahwa tim Ekspedisi Tapal batas ini dibentuk berdasarkan hasil seleksi. Dari 30 pendaftar terpilihlah 10 mahasiswa Universitas Tadulako yakni Andi Hajar, Nurlela, Rosfatima, Dewi Permatasari, Evenly, Jihan Pramana, Aru Rangga, Nur Herjayanti, Fitriyani, dan Ferawati.
Kegiatan ini berbasis Riset Sosial, dengan bentuk agenda edukasi kebangsaan dan sosial kemasyarakatan, diantaranya :
1.Home Stay
2.Kelas Merah Putih
3.Gerakan Nasionalisme
4.Lomba Kebangsaan
5.Dialog Khusus
Tiga bulan sebelum tim ekspedisi ini bertolak ke wilayah Sebatik, mereka menggelar aksi “Saya Sudah Peduli, Anda?”. Aksi ini berupa penggalangan dana dan penjualan coklat. Saat ditemui oleh awak media anakuntad.com, Satrio Amrullah selaku Ketua Komunitas Anak Untad mengakui bahwa “cara seperti ini sangat efektif dilakukan dalam upaya penggalangan dana. “Kami mengajak seluruh mahasiswa Universitas Tadulako agar turut berpartisipasi dengan aksi kami, baik dalam bentuk donasi maupun bantuan berupa sumbangan buku-buku yang masih layak pakai”, jelas Satrio.

Bagi anda yang ingin berkontribusi dalam aksi sosial tim Ekspedisi Tapal Batas, silahkan menghubungi :
Tofan (085341164845)
Twitter : @EkspedisiTBS
FP : Ekspedisi Tapal Batas Pulau Sebatik Indonesia-Malaysia
Mari Melayani Negeri, Bersama Tim Ekspedisi Tapal Batas 


Diterbitkan

dalam

oleh

Comments

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *