Mahasiswa Peternakan Untad Beri Penyuluhan Penggemukan Sapi dan Fermentasi Pakan

Sedikitnya 17 mahasiswa Program Studi Peternakan, Universitas Tadulako melaksanakan penyuluhan penggemukan sapi dan fermentasi pakan di Desa Lolu, Kecamatan Sigi Biromaru, Kabupaten Sigi pada Senin malam (22/05) yang didampingi oleh dosen Zainal, S.Pt, M.Si dan dihadiri 35 warga serta Kepala Desa Lolu, Imran Latjedi.

Materi penyuluhan yang dilaksanakan berupa tentang cara penggemukan sapi dan pemanfaatan limbah pertanian yaitu, jerami padi sebagai pakan ternak, yang dibawakan oleh Anisa H. M. (Peternakan/2014) dan Hermiati S. L (Peternakan/2014).

Ketersediaan pakan sepanjang tahun yang sangat tergantung pada musim menyebabkan hijauan pakan melimpah pada musim hujan, sedangkan pada musim kemarau sangat kurang. Alternatif jalan keluarnya adalah dengan memanfaatkan limbah pertanian yang belum termanfaatkan.” paparnya.

Kegiatan penyuluhan ini merupakan tugas dari mata kuliah “Penyuluhan dan Komunikasi Peternakan” dalam melaksanakan Tri Dharma Perguruan Tinggi dimana mahasiswa memanfaatkan ilmu pengetahuan dan teknologi untuk memajukan kesejahteraan masyarakat dan mencerdaskan kehidupan bangsa.

Kegiatan penyuluhan ini mendapat respon positif dari masyarakat Desa Lolu, dan kita akan menindaklanjuti permintaan masyarakat, yaitu melakukan pelatihan secara langsung pembuatan pakan fermentasi dari jerami padi.” ungkap Zainal, S.Pt, M.Si.

Kepala Desa Lolu, Imran Latjedi menyampaikan, ucapan terima kasih kepada Mahasiswa Peternakan Untad yang telah memberikan penyuluhan peternakan. “Saya berharap setelah penyuluhan ini, ada pelatihan secara langsung bagi masyarakat untuk membuat pakan jerami padi fermentasi. Agar sektor peternakan  di Desa Lolu dapat berkembang.” tutupnya. (FDL).


Diterbitkan

dalam

oleh

Comments

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *