Ragam Ramadhan: Ngabuburit Bareng Anak Panti Asuhan Ash-Shabur

Tidak terasa Ramadhan kembali menyapa kita di tahun ini. Semarak Ramadhan dirasakan oleh setiap muslim. Ada yang menyambutnya dengan pulang kampung dan berkumpul bersama keluarga. Ada yang menyiapkan makanan enak di malam menjelang puasa. Ada juga yang membuat resolusi atau target ibadah yang ingin dicapai di Ramadhan tahun ini. Nah, karena bulan puasa itu salah satu keutamaannya adalah dilipatgandakannya pahala, banyak juga yang menjadikan bulan Ramadhan sebagai bulan berbagi. Setiap orang berlomba-lomba untuk berbagi makanan untuk buka puasa dan sahur. Salah satunya seperti yang dilakukan oleh Teman se-Surga berkolaborasi dengan Forum Indonesia Muda Palu dan Paguyuban Karya Salemba Empat UNTAD.

foto bersama adik-adik panti asuhan Ash-Shabur dan para volunteer

Kegiatan yang mereka lakukan yakni Ngabuburit bareng Anak Panti Asuhan Ash-Shabur yang dilaksanakan pada Kamis, 17 Mei 2018. Panti Asuhan Ash-Shabur terletak di Kawatuna, dekat TPA (Tempat Pembuangan Akhir). Panti Asuhan ini sudah berdiri kurang lebih tiga tahun. Sebelumnya Panti Asuhan Ash-Shabur berada di Jalan Vetran. Namun, karena masih berstatus tanah pinjaman, akhirnya mereka pindah ke lokasi saat ini, yakni Kawatuna. Sampai saat inipun status tanah yang mereka tempati masih pinjaman. Hal ini pulalah yang menyebabkan pengelola panti tidak bisa leluasa untuk membangun. Besar harapan mereka agar bisa menempati tanah waqaf sehingga tidak harus berpindah-pindah lagi. Panti Asuhan Ash-Shabur memiliki anak panti berjumlah 25 orang. Mayoritas anak pantinya adalah anak yatim dan piatu. Mereka semua bersekolah. Ada tingkat SD, SMP, sampai SMA.

donasi rak buku untuk adik-adik Panti Asuhan Ash-Shabur

Kegiatan Ngabuburit Bareng Anak Panti Asuhan Ash-Shabur dirangkaikan dengan berbagai agenda menarik. Diantaranya, Penyerahan Rak Buku dan Donasi Buku Bacaan , Games, Tadarrus A-Qur`An, Dzikir Bersama, Nonton Bareng, Buka Bersama, Dan Taraweh Bersama. Adik-adik di Panti Asuhan Ash-Shabur terlihat sangat senang mengikuti berbagai kegiatannya. Walau sebenarnya ada banyak lalat yang mengganggu, karena lokasi panti yang dekat dengan TPA, tapi senyum mereka tak pernah pudar untuk merekah.

Adik-adik Panti Asuhan Ash-Shabur memberi banyak pelajaran hidup. Meskipun tak bisa mejalankan puasa dengan keluarga, tidur harus berimpit-impitan, mecium bau tak sedap setiap harinya dan segala sesuatu harus dibagi dan dicukup-cukupkan, dengan keadaan mereka seperti ini, mereka tetap bisa untuk tertawa dan tetap semangat untuk belajar dan beribadah. Semoga bisa jadi inspirasi untuk para pembaca. Dengan keadaan kita yang lengkap dan cukup sudah sepantasnya kita memiliki semangat yang lebih besar. Lebih banyak bersyukur daripada mengeluh.

Ayo manfaatkan Ramadhan tahun ini untuk melipatgandakan kebaikan dengan berbagi bersama mereka yang membutuhkan. Untuk teman-teman yang ingin ikut berbagi bersama Anak Panti Asuhan Ash-Shabur silahkan hubungi Contact Person Pengelola Panti Asuhan Ash-Shabur : 0812-4533-3041


Diterbitkan

dalam

oleh

Comments

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *