Tips Memanfaatkan Libur Panjang Bersama Keluarga

Tips Memanfaatkan Libur Panjang Bersama Keluarga

Tips memanfaatkan Libur panjang bersama keluarga

Libur panjang kali ini sudah di depan mata, libur merupakan sesuatu hal yang sangat di impikan oleh Mahasiswa utamanya yang berasal dari luar Kota Palu atau yang biasa kita sebut mahasiswa perantau. Momen libur panjang biasanya terangkaikan dengan libur bulan puasa yang tentunya mahasiswa/mahasiswi sangat exaited untuk pulang kampung agar bisa merasakan sahur bareng, berbuka bareng keluarga maupun momen-momen lainnya yang tak kalah menariknya.

Beberapa tips memanfaatkan libur panjang bersama keluarga.

  1. Memasak bersama

Mengajak mama memasak menu makanan di dapur ataupun membuat kue lebaran, hal tersebut dapat menumbuhkan suasana hangat di antara kalian yang tentunya sangat jarang di lakukan oleh mahasiswa perantau.

  1. Mengunjungi tempat wisata

Di kota asal kalian pasti memiliki tempat wisata masing-masing, baik itu pantai, air terjun, kebun binatang dll. Nah, kalian bisa mengajak keluarga berlibur ke beberapa destinasi yang kalian senangi dan tentunya berlibur dengan keluarga akan memberikan kesan yang berbeda, sebab kalian bisa berbagi banyak hal.

Baca Juga :

  1. Kerja bakti

Selain itu, moment libur panjang bersama keluarga juga bisa di lakukan dengan bekerja bakti membersihkan halaman rumah, karena kebersihan merupakan sebagian dari iman dan keindahan akan timbul diawali dari kebersihan.

  1. Pesta keluarga di rumah

Kalian bisa mengundang keluarga-keluarga dekat datang kerumah kemudian memasak hidangan yang lezat misalnya soto ayam dan hidangan lainnya. Hal ini juga tak kalah serunya untuk mempererat silatuhrahmi di kalian.

Nah, itulah beberapa tips yang wajib kalian lakukan di libur kali ini karena kenangan yang tercipta saat liburan bersama keluarga akan selalu teringat dan itu tidak akan pernah tergantikan. Jika masa libur sudah berakhir kita akan di sibukkan kembali dengan dunia perkuliahan. So manfaatkan libur panjang kalian! (HW)

AnakUntad.com adalah media warga. Setiap warga kampus Untad bebas menulis dan menerbitkan tulisannya. Tanggung jawab tulisan menjadi tanggung jawab penulisnya


Diterbitkan

dalam

oleh

Comments

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *