Buruan Daftar! INI INFO BEASISWA 2020 YANG MASIH BUKA

Bisa menjadi Awardee beasiswa tentu menjadi impian baik pelajar maupun mahasiswa. Ada beberapa instansi pemerintah dan yayasan non government yang memberi kesempatan seluruh anak Indonesia untuk mendapatkan beasiswa apalagi dalam keadaan pandemi COVID-19 saat ini.

Setiap jenis beasiswa pasti berbeda persyaratannya. Tergantung dari semester, nilai IPK atau Universitas dan Program Studi tertentu. Selain pembiayaan kuliah berupa uang saku, masih banyak benefit lain yang ada dalam masing-masing program beasiswa. Misalnya berkesempatan mengikuti webinar Nasional dengan mentor yang mumpuni di bidangnya, menjadi Brand Ambassador dari beasiswa tersebut, pengabdian masyarakat gratis dan benefit lainnya. Penasaran kan beasiswa 2020 yang masih buka? Yuk simak informasi dibawah ini:

  1. Beasiswa Pendidikan Pemuda Indonesia

Beasiswa Pendidikan Pemuda Indonesia (PPI) adalah program beasiswa dari Event Hunter Indonesia. Program beasiswa ini diperuntukkan bagi siswa SMA/SMK/Sederajat dan Mahasiswa D3/D4/S1 dari berbagai jurusan yang masih aktif. Inilah benefit yang akan didapatkan, diantaranya :

  1. Mendapatkan uang tunai sebesar Rp 600.000/bulan per semester baik untuk kategori kurang mampu dan berprestasi.
  2. Menjadi Duta Event Hunter Indonesia
  3. Mengikuti Kelas pengembangan soft skill
  4. Mendapatkan sertifikat
  5. Seragam eksklusif Beasiswa PPI
  6. Mendapatkan goodie bag eksklusif Beasiswa PPI
  7. Dapat mengikuti program Event Hunter Indonesia baik Nasional maupun Internasional

Program Beasiswa PPI dibuka sampai tanggal 25 November 2020. Untuk informasi detail Beasiswa PPI oleh Event Hunter Indonesia bisa diakses di http://www.eventhunterindonsia

  1. Beasiswa Data Print

Beasiswa Data Print merupakan program beasiswa yang diperuntukkan bagi yang berstatus pelajar dan mahasiswa. Pada tahun ini, beasiswa Data Print sudah memasuki tahun yang kesepuluh. Program beasiswa ini adalah salah satu program dari CSR Data Print. Beaiswa terbagi dalam tiga nominal yaitu Rp 400 ribu, Rp 700 ribu dan Rp 1 juta. Dana beasiswa ini akan diberikan akan diberikan satu kali bagi peserta yang dinyatakan lolos. Berikut persyaratan umum program beasiswa Data Print yaitu :

  1. Pelajar/Mahasiswa aktif dari tinkat SMP/SMA hingga Perguruan Tinggi untuk jenjang D3/D4/S1
  2. Terlibat aktif di kegiatan atau organisasi Sekolah/Perguruan Tinggi
  3. Tidak terlibat narkoba atau pernah melakukan tindak criminal
  4. Tidakk sedang menerima beasiswa dari perusahaan lain. Jika saat ini peserta masih menerima beasiswa dari sekolah/kampus dan pemerintah, peserta berhak mengikuti pendaftaran beasiswa Data Print.
  5. Penerima beasiswa di periode 2 tahun 2019 tidak dapat menjadi penerima beasiswa di periode 1 tahun 2020.
  6. Mengisi formulir registrasi di kolom pendaftaran
  7. Satu nomor kupon yang terdapat di dalam produk Data Print, hanya berlaku untuk satu kali registrasi.
  8. Pendaftaran tidak dipungut biaya.

Pendaftaran program beasiswa Data Print dibuka dari tanggal 7 Januari sampai 30 November 2020. Untuk informasi detail Beasiswa Data Print bisa diakses di http://beasiswadataprint.com

  1. Beasiswa Jadi PNS 2021

Beasiswa Jadi PNS adalah program beasiswa yang diselenggarakan oleh Komunitas Pemuda Jadi PNS yang didirikan oleh Jaya Setiawan Gulo dan Zamy Prabowo. Tahun ini adalah tahun yang pertama bagi organisasi pemuda Jadi PNS dengan memberikan beasiswa berupa bentuk dukungan untuk subsidi pendidikan dan mentoring berupa pelatihan. Adapun benefit dari beasiswa jadi PNS yaitu:

  1. Beasiswa umum: 750 ribu/3 bln dalam setahun.
  2. Beasiswa SMA/SMK/MA/Sederajat: 500 ribu/3 bln dalam setahun.
  3. Beasiswa mahasiswa: 850 ribu/3 bln dalam setahun.
  4. Menjadi Ambassador program jadi PNS.
  5. Kelas Mentoring eksklusif dengan jadi PNS.
  6. Berkesempatan menjadi host/moderator dalam program jadi PNS.
  7. Relasi pemuda Nasional maupun Internasional.
  8. Memperoleh Postcard Motivasi langsung dari Korea Selatan oleh mahasiswa Indonesia yang sedang kuliah di Korea Selatan.

Syarat umum beasiswa jadi PNS yaitu: 1) Warga Negara Indonesia, 2) Siswa aktif SMA/SMK/MA/Sederajat, 3) Mahasiswa aktif D1/D2/D3/D4/S1, 3) Tidak ada minimal nilai rapor atau IPK dan 5) Penerima beasiswa pemerintah atau swasta diperbolehkan mendaftar. Pendaftaran beasiswa jadi PNS mulai 1 November sampai 30 Desember 2020. Untuk informasi detail Beasiswa Jadi PNS bisa diakses di http://instagram.com/beasiswajadipns

  1. Beasiswa Pemuda Mendunia

Beasiswa Pemuda Mendunia adalah program beasiswa dari studec International. Program beasiswa Pemuda Mendunia sudah ada sejak tahun 2016. Beasiswa Pemuda Mendunia adalah bentuk pengabdian putra-putri Indonesia untuk memberikan inspirasi dan menanamkan semangat nasionalisme untuk mendukung pendidikan anak muda Indonesia. Program beasiswa ini adalah program untuk pelajar SMA/SMK/MA/Sederajat dan Mahasiswa D1/D2/D3/D4 dan S1/S2 serta Aktivis Pemuda. Berikut benefit yang akan didapatkan jika kalian dinyatakan diterima pada program beasiswa ini:

  1. Beasiswa SMA/SMK/MA/Sederajat sebesar 250.000/bulan selama 6 bulan
  2. Beasiswa Mahasiswa Berprestasi sebesar 500.000/bulan selama 6 bulan
  3. Beasiswa Mahasiswa kurang mampu sebesar 600.000/bulan selama 6 bulan
  4. Beasiswa Aktivis pemuda sebesar 450.000/bulan selama 6 bulan
  5. Mendapatkan Kelas Youth Development Program
  6. Menjadi Ambassador Pemuda Mendunia
  7. Mendapatkan Kelas Bimbingan Kuliah ke Luar Negeri yang kuliah di Luar Negeri
  8. Mendapatkan Mentor dari Alumni Pemuda Mendunia
  9. Berkesempatan mengikuti program Pemuda Mendunia baik Nasional maupun Internasional
  10. Relasi Pemuda Nasional dan Internasional

Untuk program beasiswa ini tidak ada minimal nilai IPK atau rapor dan siswa atau mahasiswa yang sudah mendapatkan beasiswa dari pemerintah/swasta diperbolehkan mendaftar. Batas pendaftaran beasiswa Pemuda Mendunia tanggal 3 Desember 2020. Untuk informasi detail Beasiswa Pemuda Mendunia bisa diakses di http://pemuda mendunia.org

Baca juga: Membulatkan Niat Sebelum Melamar Beasiswa LPDP

AnakUntad.com adalah media warga. Setiap warga kampus Untad bebas menulis dan menerbitkan tulisannya. Tanggung jawab tulisan menjadi tanggung jawab penulisnya.


Diterbitkan

dalam

,

oleh

Comments

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *