Menu

Mode Gelap
Gara-Gara Tawuran, Kapolresta Palu Sebut Pegelaran Futsal Dan Bola Kaki Mahasiswa Untad Ditiadakan Dulu Gerak Cepat! Polresta Palu Amankan 2 Oknum Mahasiswa Bawa Sajam Tawuran Di Untad Dipicu Perselisihan Olahraga, Mahasiswa 2 Fakultas Di Untad Tawuran Viral! Video Aksi Sejumlah Senior Menganiaya Mahasiswa Baru Di Unismuh Makassar Duh! Mendikbud Nadiem Makarim Bakal Lakukan Rekrutmen Guru lewat Marketplace

Info Event · 6 Des 2019 23:02 WIB ·

EPIC COMEBACK – Menghibur Masyakat Kota Palu Pasca Bencana


 EPIC COMEBACK – Menghibur Masyakat Kota Palu Pasca Bencana Perbesar

Stand Up Comedy Palu Present EPIC COMEBACK sukses dilaksanakan pada Sabtu, 30 November 2019 di D’KALORA CONVENTION HALL.

EPIC COMEBACK merupakan Event yang pernah diadakan pada tahun sebelumnya.

EPIC COMEBACK artinya “kembali dengan luar biasa” yaitu untuk menghibur teman-teman di Palu pasca bencana 28 September 2018. Tujuan diadakan event ini untuk menghibur masyarakat kota Palu pasca bencana dengan harapan kita bisa bangkit bersama-sama dari keterpurukan dengan senyum dan tawa.

Event ini juga dirangkaikan dengan Anniversarry Stand Up IndoPalu ke-7 (tujuh) tahun, yang rutin dilaksanakan setiap tahun dengan menghadirkan Arie Kriting, Gey Pamungkas, mongol dan Ernest Prakasa.

Event ini diadakan oleh Komunitas StandUp IndoPalu yang kembali menghadirkan Ernest Prakasa yang sering disapa Koh Ernest. Koh Ernest sebagai pendiri Komunitas StandUp Indo pelawak tunggal  pertama di Indonesia, kini telah memiliki sub-komunitas di puluhan provinsi dan dianggap sebagai salah satu perintis budaya komedi tunggal di Indonesia.

Tiba giliran Koh Ernest tampil, sontak para penonton berteriak gembira karena akan menyaksikan salah satu komika kesukaan mereka.

Pada event ini, Koh Ernest berbagi pengalaman dengan lawakan luar biasanya tentang statement sebagian orang yang menganggap dirinya sebagai keturunan Tionghoa. Ia menjelaskan dengan tegas :

‘’Aku sama sekali gk punya keluarga di China, mau tinggal dimana?’’ Kata Koh Ernest. Dan disela lelucon komedinya Koh Ernest tetap menyelipkan pelajaran-pelajaran yang bermanfaat.

Selain Ernest Prakasa, event ini juga menghadirkan Ichal Kate, Oki DG. Mabone, dan Anirwana Featuring Local Comics Palu.

Para komika tampil dengan berbagai materi lawakan yang sangat luar biasa mampu membuat orang tertawa terbahak-bahak.

Gaya penyampain yang berbeda-beda, mampu menghipnotis para penonton pada malam itu.

Setelah melewati begitu banyak persiapan kurang lebih 3 bulan, akhirnya event ini berjalan sukses. Terbukti, dengan antusias dan banyaknya peserta yang memadati D’ Kalora convention Hall hanya untuk menyaksikan para komika tampil. Malam itu menjadi malam lautan tawa karena kelucuan dan kegokilan lawakan para komika.

Baca juga : Info Pendaftaran SNMPTN dan SBMPTN 2020

AnakUntad.com adalah media warga. Setiap warga kampus Untad bebas menulis dan menerbitkan tulisannya. Tanggung jawab tulisan menjadi tanggung jawab penulisnya.

Artikel ini telah dibaca 2 kali

badge-check

Penulis

Baca Lainnya

Menarik! anakUntaddotcom Gelar Open Mic, Ini Yang Akan Ditampilkan

10 Mei 2023 - 10:29 WIB

Merayakan Hari Kesehatan Mental Sedunia: Jurnalis & Kesehatan Jiwa di Dunia yang Tidak Setara

13 Oktober 2021 - 08:21 WIB

Webinar berjalan lancar, Dekan FH Untad mengapresiasi ATLAS!

21 Maret 2021 - 07:57 WIB

TALK SHOW – MELIHAT TOPONIMI KOTA PALU SEBAGAI UPAYA MITIGASI BENCANA Oleh Himpunan Mahasiswa Teknik PWK UNTAD

19 Desember 2020 - 22:31 WIB

BINCANG PSIKOLOGI Sukseskan Kegiatan Notase Psikologi

11 Desember 2020 - 05:39 WIB

Fakultas Pertanian Asah Kreativitas Mahasiswa Melalui TRAKTOR-PKM 2020

18 November 2020 - 14:50 WIB

Trending di Info Event